Kolaka Utara – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan RI, Polres Kolaka Utara menggelar olahraga bersama yang dirangkaikan dengan Gerakan Pangan Murah (GPM), Sabtu (9/8/2025) pagi, di Lapangan Apel Polres Kolaka Utara, Lasusua.
Kegiatan diawali jalan santai mengelilingi Mako Polres yang dilepas langsung Kapolres Kolaka Utara AKBP R. Todoan A. Gultom, S.I.K, bersama jajaran, Bhayangkari, ASN, dan masyarakat.
Kapolres Kolaka Utara AKBP R. Todoan A. Gultom, S.I.K, menyampaikan bahwa GPM menyediakan beras SPHP 5 kg seharga Rp55.000 dengan stok awal 1 ton hasil kerja sama dengan Bulog. “Hari pertama langsung ludes, bahkan kami batasi pembelian agar semua kebagian,” ujarnya.
Selain olahraga dan pasar murah, acara dimeriahkan berbagai lomba khas 17 Agustus seperti tarik tambang, makan kerupuk, lari menggendong istri, memasukkan paku dan pipet ke botol, serta lari karung.
Hadir dalam kegiatan tersebut jajaran PJU Polres, Kapolsek, Ketua Bhayangkari, Forkopimda, perwakilan Pengadilan Agama dan Kejaksaan Negeri, serta masyarakat setempat. Acara berlangsung hingga pukul 11.00 Wita dengan aman dan meriah.
Pantauan Pikiranpembaharuan.com. dari beberapa lomba yang seru yakni, lomba gendong istri yang lucu dan teriakan riuh dari penonton, sementara dilomba tarik tambang ada beberapa peserta terjatuh dan dilomba makan kerupuk anak – anak terlihat keseruan dan hebiloh karena emak – emak memandu dan teriak agar cepat menghabiskan krupuk yang tergantung.
Terlihat pula Kapolres Kolaka Utara AKBP R. Todoan A. Gultom, S.I.K, memgarahkan anggota Polres Kolaka Utara untuk melakukan pembersiahan dihalaman polres dari sampai air gelas maupin kertas lainnya.(IS)