Kolaka Utara – Desa Woitombo di Kecamatan Lambai resmi ditetapkan sebagai Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kolaka Utara dalam acara pencanangan dan sosialisasi yang berlangsung pada Selasa (29/4/2025)
Program ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas aparatur desa dalam mengelola dan memanfaatkan data statistik sebagai landasan perencanaan pembangunan yang lebih tepat sasaran.
Wakil Bupati Kolaka Utara, H. Jumarding, SE, yang turut hadir dalam acara tersebut, menekankan bahwa kolaborasi dalam pengumpulan dan pemanfaatan data sangatlah penting. “Kunci keberhasilan pembangunan di Kabupaten Kolaka Utara terletak pada keberadaan data yang akurat, lengkap, dan disusun secara kolaboratif,” ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati memberikan apresiasi kepada Desa Woitombo atas penunjukannya sebagai desa percontohan dalam program ini. Ia berharap inisiatif ini dapat diperluas ke desa-desa lainnya di Kolaka Utara dalam waktu dekat.
Kepala BPS Kolaka Utara, Anisa Noor Rosidah, menjelaskan bahwa program Desa Cantik bertujuan untuk membangun budaya statistik di tingkat desa. “Data yang berkualitas akan menjadi pondasi penting bagi pembangunan yang lebih efektif dan berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Melalui program ini, diharapkan Desa Cantik dapat menjadi model dalam memperkuat sistem perencanaan pembangunan berbasis data yang akurat dan berkelanjutan di seluruh wilayah Kolaka Utara.
IS